MANFAAT MANDI KEMBANG
Mandi kembang atau mandi bunga ketika kita menyebut kata tersebut yang terlintas dalam fikiran tentunya sesuatu yang mengarah kepada hal mistis. Hal ini terjadi dikarenakan prosesi mandi bunga sudah ada sejak jaman dahulu jaman nenek moyang kita, terutama dalam masyarakat jawa mandi bunga masih menjadi suatu ritual wajib yang menjadi tradisi dan budaya, seperti contoh sebelum dilakukan prosesi pernikahan jawa sebelumnya para penganti melakukan ritual mandi bunga, atau saat melakukan tradisi 7 bulanan wanita hamil, dan lain sebagainya.Ritual Mandi Kembang dijaman sekarang berkembang tidak hanya mengarah kepada hal mistik, karena berbagai penelitian telah diketahui bahwa mandi bunga memiliki banyak manfat baik jasmani maupun rohani. Berbagai salon kecantikan dan spa banyak melakukan terapi mandi bunga sebagai salah satu terapi yang bermanfaat untuk kesehatan jasmani dan juga rohani.
Ritual Mandi kembang atau mandi bunga, melalui aroma wangi-wangian yang bersumber secara alami dari berbagai bunga dapat dijadikan sebagai teraphy fikiran dan bertujuan untuk membersihkan aura aura negative dalam diri, menjadikan fokus dalam membentuk pola fikir yang positif serta mental yang kuat dan handal. Bahkan dalam ajaran islam sendiri menganjurkan agar memakai wangi-wangian saat ketika kita hendak melakukan ibadah. Sehingga ketika kita mendengar istilah mandi kembang jangan langsung menyimpulkan istilah mistis melainkan manfaat yang terkandung didalam ritual tersebut.
Manfaat Ritual Mandi kembang
Melalui mandi kembang dan Aroma wangi-wangian yang terkandung dalam bunga memiliki banyak manfaat ketika dilakukan yang antara lain adalah, sebagai aroma terapi fikiran dimana dapat menghilangkan berbagai perasaan gelisah, perasaan gundah, ketakutan dan lain halnya, Menghilangkan perasaan yang tertekan, memperoleh ketentraman bathin yang luar biasa, menjadikan fikiran lebih fokus, membersihkan berbagai aura negatif, mendatangkan banyak keberuntungan, melalui pemjernihan fikir dan aroma terapi membuat jiwa yang sehat dan tentu saja tubuh juga ikut sehat, menajamkan aura seseorang, menjauhkan dari berbagai penyakit, menstabilkan emosi fikiran, aroma terapi wangi-wangian dari bunga terpilih yang mempengarui sistem kerja syaraf tubuh manusia untuk melakukan berbagai hal baik.