PERGURUAN TENAGA DALAM MODERN TANPA PANTANGAN
Jaman dulu untuk belajar Ilmu Tenaga Dalam setiap murid diharuskan bertapa, puasa, membaca mantra, dan masih banyak laku lainnya. Akibatnya bagi yang tidak kuat akan mengalami gangguan jiwa, sebenarnya bukan karena tidak kuat menerima ilmunya melainkan karena orang tersebut tidak biasa melakukan puasa berhari-hari tapi dipaksakan, sehingga mengakibatkan fisik dan mental melemah, dalam jangka panjang akan berakibat gangguan jiwa seperti rasa cemas dan takut yang berlebihan. Metode Latihan Tenaga Dalam dengan sistem Lelaku seperti itu saat ini masih banyak perguruan yang menggunakannya, karena tidak semua Guru Besar mengetahui sistem Latihan Tenaga Dalam Modern.
Pelatihan Tenaga Dalam Sistem Modern sudah dikemas seperti latihan olah raga biasa, sehingga tidak akan berakibat gangguan jiwa dan semua orang bisa berlatih tanpa memilah dan memilih latar belakang murid, intinya bila anda bisa belajar ilmu komputer maka anda juga bisa belajar ilmu tenaga dalam dengan sistem modern, tidak seperti jaman dulu kalau orang tidak punya keturunan darah biru atau bukan keturunan orang sakti dia sulit bisa belajar Tenaga Dalam dengan mudah, hal itu tidak berlaku dalam Pelatihan Tenaga Dalam sistem Modern yang penting adalah Niat, Kemauan, Laku dan Kesabaran.